|
Indonesia Tanah Airku |
Bagian pertama yang sangat penting dalam pohon yaitu akar dimana akar murapakan jalur dari semua zat-zat makanan dari sebuah pohon dan yang pertugas untuk menahan agar pohon tersebut agar tidak jatuh saat berdiri kokoh, begitu pula saat kita ingin mempelajari dan ingin mengetahui “Kenapa sih kita harus mempelajari mata kuliah Pendidikan kewarganegaraan..?” seperti yang saya jelaskan diatas otomatis kita harus memiliki akar yang kuat agar saat kita mempelajarinya bisa bersungguh-sungguh. Pendidikan itu pertukaran ilmu dari satu orang ke orang lain , dari guru ke murid yang kemudian membuat suasana belajar untuk mengembangkan potensi dari masing-masing individu. Dan kewarganegaraan adalah keanggotaan kita di negara ini yang membantu proses dari politik demokrasi “Pemerintahan dari rakyat untuk rakyat”. Sehingga pendidikan kewarganegaraan otomomatis sangatlah penting untuk di pelajari , dimana merupakan akar yang kuat untuk membentuk sikap mental dan jati diri sebagai motivasi kecintaan terhadap NKRI.
Bagian kedua dari pohon yaitu batang bagian luar yang sangat keras dan kuat yang berdiri tegak melindungi batang bagian dalam, bagian ini mencerminkan landasan dari pemikiran kenapa sih kita mempelajari Pendidikan Kewarganegaraan. Ada 5 landasan yaitu landasan Filosofis, Historis , Sosiologis, Yuridis dan Teori. Dimana nantinya landasan ini yang membuat kita seperti sebuah batang yang kokoh untuk :
- Memiliki dan Membangun semangat kebangsaan
- Menjujung tinggi nilai-nilai perjuangan dengan kesetiaan terhadap NKRI
- Mengakui dan menghargai budaya
- Menanamkan rasa pembangunan dan nilai-nilai pendidikan yang bertujuan untuk pengembangan dan penguasaan ilmu pengetahuan
Bagian ketiga dari sebuah pohon yaitu batang bagian dalam yang menyalurkan zat-zat makanan dari akar yang di supplie ke bagian atas seperti daun dan buah. Yaitu dengan Hakikat,Visi,Misi dan Kompetensi yang bagus membuat kita mencapai tujuan dalam mempelajari Pendidikan Kewarganegaraan. Dengan Hakikat membentuk pola pikir ,sikap mental dan bertidak sebagai warga negara yang baik dan cerdas serta demokratis dan religius. Dengan visi menjadi sebuah sumber pendidikan kewarganegaraan untuk membentuk kepribadian . Dan misi kita sebagai warga negara mampu terus mewujudkan nilai pancasila ,rasa kebangsaan serta cinta tanah air sepanjang hayat dengan menjadi intelektual. Kompetensi nya dapat menguasai pengetahuan ,keterampilan,perilaku dalam bekarya dalam pengembangan kepribadian.
|
Sebuah Phon yang utuh |
Bagian selanjutnya yaitu bagian yang paling tinggi dari sebuah pohon yaitu daun nya yang membuat kita bisa berteduh di bawahnya , seperti tujuan dari pendidikan kewarganegaraan dimana dibagi menjadi 2 pemikiran yang pertama tujuan Universal dimana warga negara khususnya mahasiswa dapat memahami pengetahuan dan kemampuan dasar hubungan antar warga negara dan pendidikan dalam semua aspek kehidupan. Kedua tujuan Parsial yaitu memahami berbagai masalah dasar kehidupan,memiliki sikap dan perilaku atas dasar nilai-nilai perjuangan, wawasan kebangsaan dan kesadaran berbangsa,mengasah pola pikir,menjadi seorang mahasiswa profesional yang memiliki rasa kebangsan dan cinta tanah air.
Itu lah bagian-bagian dari sebuah pohon pemikiran mengapa kita harus mempelajari pendidikan kewarganegaraan , namun kita harus mewaspadai sebuah hama dalam pohon yang kita tanam, dimana dalam pendidikan kewarganegaraan ada sebuah ancaman dari pengaruh Globalisasi dan Moderasi. Ancaman dari globalisasi membuat sekat-sekat dalam mencapai tujan. Pemicunya ada 3 T yaitu Transportasi,Telekomunikasi,dan Trade telah membuat dunia tanpa batas wilayah seperti yang akan sebentar lagi terjadi yaitu Masyarakat Ekonomi ASEAN dimana seluruh negara ASEAN akan secara bebas memasuki negara-negara yang diinginkan untuk mengembangkan Ekonomi. Ancaman selanjutnya yaitu Moderisasi sebagai upaya pembelokan jati diri bangsa . terutama dengan teknologi yang berkembang saat ini dan banyak bermunculan media-media sosial yang membuat orang menjadi mahkluk sosial bukan didunia nyata.
Sehingga saat kita sudah selesai memelihara pohon, dan tentunya pohon tersebut siap kita gunakan dalam keperluan apapun, membuat rumah mungkin atau hanya menjadi kayu bakar. Nah sebagai warga Negara NKRI saat dalam keadaan mendesak kita dituntut untuk membela negara. Sehingga sangat pentingnya pengetahun Pendidikan Kewarganegaraan ini untuk kita pelajari agar terbentuk kesadaran bela negara khususnya di jenjang perguruan tinggi.
Dan yang bisa kita lakukan yaitu dengan
sabar menyebarkan manfaat dari pohon ini. Sehingga semua orang paham arti dari Kewarganegaraan itu sendiri.
Hidup Indonesia , NKRI Harga Mati.
Note:Hasil tugas Kewarganegaraan
Written by: Sabarhadi
@sabar.hadi, Updated at:
9:27:00 PM