Tentu saja kekuatan power rangers sangatlah dahsyat dalam film sehingga dikagumi anak-anak dan penggemarnya. Tahukah anda bahwa sanya kekuatan dari
sabar melebihi power ranger terutama di dunia nyata bukan didalam sebuah film.
Dahsyatnya Sabar
- Teguh pada prinsip
- Tabah
- Tekun
- Tidak cepat putus asa
- Tahapan menuju syurga
Dengan 5T kita bisa mendapatkan kekuatan yang dahsyat dari
Sabar. Sebab
sabar itu bukan kelemahan, justru sebaliknya,
sabar merupakan kekuatan (power). Berikut ini penjelasan mengenai 5T yang membuat kita memiliki kesabaran yang luar biasa sehingga kita seperti power rangers di dunia nyata.
Teguh pada prinsip
Menghadapi masalah apapun harus bisa berpegang teguh pada prinsip, jangan kita memaksakan diri untuk mengikuti keinginan orang lain. Jika kita selalu besrikap mengikuti keinginan orang lain dan tidak berpegang teguh pada prinsip sendiri maka bukan saja tidak bisa menyadarkan orang yang bersangkutan kita juga bisa terseret kepada keadaan yang tidak menyenangkan.
Tabah
Tahan terhadap apapun yang tidak disenangi dengan ridho dan menyerahkan diri kepada Allah swt. Jika kita sudah bisa menerapkan ini maka dalam berbagai keadaan kita akan selalu tenang dan selalu mengingat Allah dan berserah diri kepadaNya. Serta kita akan tahan atas segala penderitaan yang terjadi saat kita mengalami musibah. Tentunya juga kita tidak akan mudah putus asa dalam menunaikan kewajiban dan tetap fokus terhadap apa yang dicitakan.
Tekun
Orang tekun adalah orang yang sukses dalam segala hal termasuk , serta dengan ketekunan kita akan jauh terhadap sesuatau yang bernama "putus asa" sebab mereka senantiasa setia terhadap tanggung jawab dan pekerjaan yang sulit menjadi mudah. Khususna saat sabar terasa sulit maka ketekunan kita akan membuat kita mudah untuk bersabar
Tidak Cepat Putus Asa
Ini hanyalah bagian penegasan mengenai keputus asaan yang dijelaskan di sub menu diatas , dimana orang yang sabar tidak akan pernah menganl yang kata putus asa karena orang sabar itu tabah dan tekun dalam segala bidang.
Tahapan Menuju Surga
Allah bersama-sama orang sabar, yang artinya jika kita adalah orang-orang sabar maka ini dalah salah satu tahapan menuju ke surga Allah .
Written by: Sabarhadi
@sabar.hadi, Updated at:
10:02:00 PM