Game yang saya bahas kali ini bukan game yang memburu sebuah monster dan juga bukan game android seperti
Pokemon Go. Karena saya tidak bermain menangkap pokemon , dikarenakan perangkat atau gadget yang saya miliki belum bisa untuk memainkannya. Tentu saja bukan hanya itu alasannya, alasan lebih lengkap seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya pada artikel mengenai
pokemon Go.
Butuh Kesabaran Dalam Memainkan Game Paling Kece, Keren dan Paling Seru Tahun 2016
Game ini sebenarnya sebuah meme yang saya dapatkan dari sosial media yang dishare teman saya sebagai berikut
Pada gambar tersebut sudah dijelaskan secara detail gamenya seperti apa termasuk aturannya sebagai berikut:
- Masing-masing orang menaruh Gadget mereka hingga membuat sebuah tumpukan dengan posisi layar menghadap kebawah
- Tentukan waktu selama mungkin agar tidak menyentuh Gadget masing-masing
- Yang menyentuh duluan dinyatakan KALAH
- Yang kalah dikasi hukuman sesuai kesepakatan seperti mentraktir semua teman
Tentu saja game ini terlihat sangat mudah bagi kita yang tidak kecanduan atau tidak bisa hidup oleh gadget. Sensasi yang dirasakan tentu saja sangatlah besar , karena tekanan yang didapat seperti orang-orang yang tidak bisa hidup tanpa Gadget ibarat orang yang sedang mengkonsumsi barang-barang terlarang. Oleh karena itu game paling kece , keren dan paling seru tahun 2016 ini harus dimainkan dengan 100% kesabaran bagi mereka yang sudah kecanduan.
Tentu saja banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dalam game ini, seperti yang tertera pada gambar yaitu "Rasakan sensasinya! Ngobrol Asik Tanpa Handphone" . Satu kata yang menjelaskan banyak manfaat didalamnya. Kita ketahui bersama bahwa sanya setiap orang sudah meninggalkan dunia sosial dikarenakan sebuah benda kecil. gadget memang mempunyai fungsi mulia yaitu "Mendekatkan yang jauh" namun zaman sekarang fungsinya sudah berubah dan terbalik menjadi "Menjauhkan yang dekat".
Berikut beberapa hal yang bisa kita dapatkan dari bermain game paling kece, keren dan paling seru tahun 2016 , sebagai berikut ini :
- Kita bisa melihat bagaimana tigkat sosial seseorang dengan orang sekitar
- Bagi temen-temen yang sudah memiliki pasangan (suami istri) bisa membuat ini sebagai cara mengetahui apakah pasangan kita menghargai kita saat bersama-sama.
- Dapat mengakrabkan kita dalam sebuah komunikasi tanpa adanya batasan atau halangan oleh sebuah benda yang membawa penggunanya kedalam dunia maya
- Dapat mempererat tali silaturahmi antar masing-masing pemain , dikarenakan saat bermain kemungkinan terjalinnya komunikasi yaitu 100%. Entah itu membahas mengenai gadget masing-masing.
- Menghargai arti kebersamaan
- Kalau sudah silaturahmi terjaga maka insyaalah rizky lancar dan kita bisa panjang umur seperti berikut ini berikut ini. "Barang siapa yang menginginkan dilapangkan rizqinya dipanjangkan umurnya maka bersilaturahmilah.[HR.Bukhari]"
- Tentunya yang paling terasa yaitu terlatihnya kesabaran dari masing-masing pemain khususnya pemain yang sudah kecanduan.
Written by: Sabarhadi
@sabar.hadi, Updated at:
6:58:00 PM